Setiap Umat manusia terkadang, jika mereka mendapatkan masalah, ketika mereka merasa, sedih, kecewa, yang dapat diartikan itu sebagai keluh kesah.
'Keluh Kesah tersebut akan berdampak tidak baik pada diri kita, Allah pun tidak menyukai umat nya yang berkeluh kesah kepada orang lain, dijejaring sosial, dan lain sebagainya. Kecuali orang-orang yang berkeluh kesah hanya kepada-Nya (Allah).
.Allah swt pun. lebih menyukai orang-orang yang selalu optimis, berpikir positif, dan selalu bersyukur.Disini optimis yang berarti kita yakin bahwa setiap masalah yang kita hadapi pasti allah akan memberikan nya petunjuk untuk menyelesaikan masalah tersebut. Berpikir positif, yang berarti Kita harus selalu berpikaran positif bahwa Allah swt. tidak akan memberikan cobaan kepada umat nya diluar batas kemampuan-Nya. Bersyukur,'Bersyukur dengan segala sesuatu yang diberikan Allah kepada kita.
''Baiklah Adapun disini hal yang bisa kita lakukan untuk tidak berkeluh kesah ,Yaitu lebih baik kita membicarakan akan nikmatnya Allah swt. yang Subhhanallah luar biasa. :)
Nikmat tersebut yakni sebagai berikut :
1. Nikmat yang Pertama yaitu Nikmat (Hidup) ; Allah swt. masih memberikan kita kesempatan untuk bernafas (hidup), bisa menghirup udara segar hingga saat ini. ''Subhanallah'' nikmat ini sungguh nikmat yang sangat luar biasa. Allah masih saja memberikan kesempatan pada umat-Nya, dan kesempatan tersebut tidak kah kita gunakan dengan sebaik-baik nya.
2. Kedua Yaitu Nikmat Rezki .Yang nikmat ini diberikan Allah kepada umat-nya ,melalui dari umat manusia lain-Nya. Seperti, kita bekerja dalam perusahaan seseorang,lalu orang tersebut memberikan kita uang (gaji). Gaji/pendapatan tersebut didapatkan dari Allah swt. melalui seseorang yang memiliki perusahaan itu.
3. KeTiga Yaitu Nikmat Ilmu , yang dimana kita masih diberikan kesempatan untuk bisa menimba Ilmu, yang dimana kita masih bisa mendapatkan pembelajaran tersebut dari sumber-sumber (Al-qur'an, Buku, Sekolah, Universitas, Internet dan lain sebagainya)
4. Ke empat Yaitu Nikmat Sehat, yang dimana nikmat sehat ini sangatlah penting bagi umat manusia.
5. Ke Lima Yaitu Nikmat Rasa syukur, kita masih bisa mensyukuri akan segala sesuatu yang diberikan Allah swt. kepada kita. Yaitu mensyukuri adanya organ tubuh yang masih lengkap. Seperti (mata) yang dimana mata ini masih bisa melihat akan keindahan Alam Semesta, membaca ; yakni membaca Ayat-ayat suci Al-qur'an. (Telinga) kita masih bisa untuk mendengar, yakni kita masih bisa untuk mendengar 'suara Adzan' dan lainnya. (Kaki) yang dimana kaki tersebut masih mampu melangkah ke masjid atau yang biasa disebut juga rumah-Nya Allah. (Tangan), yang berperan untuk bisa melakukan apapun, seperti untuk makan, mengambil, memegang,menulis, dan lain sebagai nya. Masih banyak juga Organ tubuh yang berperan penting dalam hidup kita.
''.. Jadi tidak kah kita Selalu mensyukuri akan nikmat yang Allah masih berikan kepada kita, :)
''untuk itu ''berhenti mengeluh :) pikirkan dan syukuri segala nikmat dan segala sesuatu yang Allah berikan kepada kita hingga saat ini :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar